Rabu, 18 Februari 2015

Artikel Kegiatan Baksos 2015



Pelaksanaan bakti sosial oleh himpunan mahasiswa program studi pendidikan fisika Universitas Muhammadiyah Makassar di Desa Minangatellue Kecamatan Maniangpajo Kabupaten Wajo pada tanggal 09-13 Februari 2015 berjalan lancar  dan mendapat respon yang baik oleh masyarakat sekitar desa.
Adapun kegiatan yang kami laksanakan dalam lima hari yaitu :


1.      Kerja bakti dibalai desa dan sekitarnya
2.      Pengadaan imprastruktur desa
3.      Pelaksanaan lomba-lomba keagamaan
4.      Penyuluhan pendidikan dan penyuluhan kesehatan

Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah untuk saling berbagi mahasiswa FKIP Jurusan Pendidikan Fisika kepada masyarakat desa yang membutuhkan bantuan, selain itu memberikan penyuluhan Pendidikan tentang pentingnya penerapan paradigma pendidikan dan penyuluhan kesehatan tentang kesehatan masyarakat  yang kini masih awam di masyarakat pedesaan.

Warga sangat senang dengan diadakannya kegiatan ini karena tidak hanya bakti sosial dan penyuluhan pendidikan dan penyuluahan kesehatan saja, melainkan kita terjun langsung  kerja bakti di sekitar balai desa dan sekitarnya.

Dengan keramahan warga desa membuat seluruh mahasiswa FKIP jurusan pendidikan fisika semakin merasa membaur. Kegiatan ini di mulai penerimaan dan pembukaan kegiatan bakti sosial, kemudian esok harinya dilaksanakan kegiatan kerja bakti, kemudian lanjut pengaadan imprastruktur desa dan pelaksanaan lomba- lomba keagamaan,dan kegiatan akhir yaitu Penyuluhan pendidikan dan kesehatan dilaksanakan dibalai desa. Setelah itu dilanjut penutupan kegiatan  dengan pemberian cenra mata secara simbolis kepada kepala desa dan pemberian hadia kepada anak-anak yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan lomba keagamaan tersebut.

“Kami berharap melalui kegiatan ini para remaja dapat terjun langsung melihat keadaan perekonomian di Indonesia, menggali rasa simpatik, dan juga melatih mental khususnya mahasiswa baru. Harapan untuk masyarakat desa semoga masyarakat dapat memahami materi yang telah disampaikan tentang pendidikan dan kesehatan sehingga apabila terdapat suatu masalah dapat terselesaikan dengan baik.” Jelas ketua pelaksana Erwin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Formulir Pendaftaran Momentum 2018

Momentum 2018- Hallo adik-adik SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA dan sederajat se-Indonesia Timur. Kalian bisa download formulir pendaftaran di lin...